Robot Honda Asimo Layani Pasien RS Gading Pluit
Anton Suhartono - Okezone
"Apa kabar Kevin, apa kabar Alexander! Ini aku bawakan obat untuk kamu. Semoga lekas sembuh ya!" ungkap Asimo menirukan suara anak-anak secara lugas dalam bahasa Indonesia. Sapaan tersebut langsung dijawab dengan gembira oleh kedua pasien. "Baik, terima kasih Asimo," jawab Kevin dan Alexander.
Sebelum masuk ke ruang Alexander dan Kevin, Asimo juga sempat menyapa dan bersalaman dengan Direktur Rumah Sakit Gading Pluit, dr. Barlian Sutedja, S.Pb. Robot versi teranyar keluaran Honda Motor Company ini, juga tak lupa menegur Yukihiro Aoshima, Presiden Direktur Honda Prospect Motor (HPM) dan Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director HPM dengan gaya layaknya anak gaul.
"Honda tak hanya memproduksi teknologi mobil, motor, dan pesawat jet. Asimo merupakan perwujudan bagaimana teknologi seharusnya memberikan manfaat bagi manusia. Perangkat yang digunakan pada Asimo, nantinya juga digunakan pada mobil, seperti sensor yang membaca kondisi jalan di depannya," kata Jonfis Fandy usai demo Asimo di RS Gading Pluit, Jakarta Utara, Kamis (3/7/2008).
Jonfis menambahkan, Asimo juga merupakan perwujudan dari mobility yang menjadi bagian penting dalam bisnis Honda. Asimo sendiri merupakan kependekan dari Advanced Step in Innovative Mobility. Robot versi terbaru yang hanya dibuat sebanyak 6 unit ini, terus mengalami pengembangan dalam kemampuan. Saat ini, Asimo juga dapat berlari layaknya manusia dengan kecepatan 6 km/jam. Selain itu, Asimo juga dapat mampu menaiki tangga dan bermain bola. Honda sendiri sudah menyewakan Asimo di Jepang. "Di Jepang Asimo digunakan untuk melayani tamu-tamu," kata Jonfis.
Honda juga akan membawa Asimo ke perhelatan Indonesia International Motor Show 2008, 11 hingga 20 Juli mendatang di JCC. Robot yang baru-baru ini, menunjukkan kemampuannya memimpin konser orkestra di Detroit AS ini, akan menunjukkan kemampuannya di booth Honda tiga kali sehari selama pelaksanaan IIMS
Robot Honda Asimo akan Pimpin Orkestra
Anton Suhartono - Okezone
Seperti diberitakan Detroit News, Jum'at (25/4/2008), Asimo akan memimpin pembukaan konser orkestra Detroit Symphony Orchestra (DSO) bertajuk Impossible Dream 13 Mei mendatang. Asimo akan tampil bareng besama pemain celo Yo-Yo Ma.
Tidak hanya itu, sehari setelah konser, Asimo juga akan mendemonstrasikan kemampuannya di hadapan kelas khusus para master orkestra di DSO Youth Music Program di mana Yo-Yo Ma biasa memberikan pengajaran eksklusif kepada murid-murid paling berpotensi di sekolah tersebut. Ini merupakan langkah maju para ahli Honda dalam meningkatkan kemampuan Asimo.
Para ahli Honda mengembangkan Asimo (advanced step in innovative mobility) sejak 1986. Ketika itu, Asimo dirancang untuk membantu aktivitas orang lanjut usia. Seiring perkembangan teknologi dan kebutuhan, Asimo dirancang tidak hanya membantu pekerjaan rumah tangga, namun juga dikembangkan fungsinya untuk membantu para siswa dalam mempelajari matematika, pengetahuan alam, bahkan musik.
Honda memang dikenal sebagai produsen kendaraan baik sepeda motor maupun mobil. Namun dalam beberapa tahun belakangan, produsen kendaraan terbesar kedua di Jepang tersebut mengembangkan sayap bisnisnya di bidang transpotrasi udara dan robot. Pada 2010 Honda mulai mengirimkan ratusan pesawat jet untuk pasar Amerika.
Robot Asimo Baru Buatan Honda, Mampu Bergerak Seperti Manusia
Sains untuk anak-anak
menghimpun dan menyajikan pengetahuan
ASIMO makin pintar
14 Desember 2007
Sudah kenal ASIMO? ASIMO adalah robot humanoid buatan perusahaan Honda Motor Company. Ia “lahir” pada tahun 2000. Sebagai robot humanoid, ASIMO dirancang agar mirip manusia (human). Kali pertama dipamerkan, ASIMO mengundang decak kagum banyak orang. Robot ini bisa berjalan melangkah menggunakan dua kakinya seperti kita. Meniti tangga pun tak kesulitan.
Sekarang kepintaran robot berkepala bundar ini bertambah. Dua robot ASIMO bisa saling berkomunikasi dan bekerja sama. Misalnya menyajikan minuman.
Saat ada tamu, ASIMO segera beraksi. Kereta makanan pun lantas didorongnya. Selanjutnya, ASIMO mengambil nampan minuman dari kereta makanan itu. Dengan hati-hati, ASIMO berjalan ke meja tamu dan menghidangkan minuman yang dibawanya.
Ketika satu ASIMO “lelah” karena baterenya hampir habis, ia akan “istirahat”. Di saat inilah, ia mengisi-ulang sendiri batere yang digendong di punggungnya. Sementara temannya istirahat, ASIMO lain segera menggantikannya. Pintar!
Oleh pembuatnya, ASIMO juga diajarkan sopan santun khas Jepang. Sejak awal, ASIMO memang dididik untuk ramah. Dan sekarang, tatkala robot bertinggi badan 130 sentimeter ini berpapasan orang di tempat sempit, ia akan menepi memberi jalan…
Wah.., ternyata robot pun mengenal sopan santun ya (^_^)
—
- Adi Nugroho @ sains | diperbarui 16 Des 2007
- Baca juga:
- Sumber:
- Asimo grows up, ready to serve tea, push cart. Hindustan Times, 13 Desember 2007
- Honda unveils new version of ASIMO robot. Japan Today, 12 Desember 2007
- Honda Develops Intelligence Technologies Enabling Multiple ASIMO Robots to Work Together in Coordination. Honda Worldwide, 11 Desember 2007
- Honda’s ASIMO robot gets smarter. INQUIRER.net, 11 Desember 2007
- Honda unveils more intelligent ASIMO humanoid robot. Kyodo News, 11 Desember 2007
- It’s a little teabot: Japanese robot can pour and serve tea. USATODAY.com
- Honda robots serve tea by twos. USATODAY.com
- Asimo can now serve “tea”. TechnoFusion
- Foto-foto dari Honda Worldwide dan TechnoFusion
BIAN HARNANSA /Minggu/13 July 2008/20:48 WIB
PHOTOGRAPHER | : | BIAN HARNANSA | CREDIT | : | Persda |
BYLINE TITLE | : | STF | SOURCE | : | PERSDA |
CAPTION WRITER | : | Fikria Hidayat (FIA) | CITY | : | Jakarta Selatan |
CATEGORY | : | SCI | PROVINCE | : | Jakarta |
SUPP CATEGORY | : | Pameran | COUNTRY | : | Indonesia |
DATE CREATED | : | 13 July 2008 | COPYRIGHT | : | PERSDA NETWORK |
SPECIAL INSTRUCTIONS | : |
Robot Asimo Honda
0 komentar:
Posting Komentar